Postingan

Menampilkan postingan dari 2017

Pelantikan Sekaligus Pembahayatan Anggota Baru Tapak Alam

Gambar
              TAK dapat dipungkiri, kegiatan kepencintaalaman telah menjadi pilihan hobi anak muda Indonesia sejak dulu hingga sekarang. Organisasi-organisasi kepencintaalaman banyak tumbuh di sekolah (Siswa Pencinta Alam/Sispala), kampus (Mahasiswa Pencinta Alam/Mapala) ataupun komunitas pencinta alam independen di luar sekolah dan kampus. Kegiatan kepencintaalaman diminati karena didukung oleh kondisi alam yang memungkinkan untuk menyalurkan hobi tersebut, seperti hutan, gunung, tebing, gua ataupun pantai. Seiring perkembangan zaman dan teknologi, bentuk-bentuk kegiatan kepencintalaman juga terus tumbuh, mulai dari berkemah, mendaki gunung, panjat tebing, telusur gua, susur pantai dan arung jeram. Hal inilah yang membuat Komunitas Pecinta Alam yang bernama TAPAK ALAM melakukan pelantikan sekaligus pembahayatan anggota baru angkatan pertama pada tanggal 8 Oktober 2017. Angkatan ini diberi nama “ANGKATAN SAMSARA” yang di ambil dari bahasa sansekerta yang berarti “TERLAHIR

MAKNA PANJAT PINANG 17 AGUSTUS

Gambar
     Kemerdekaan yang kita rasakan sekarang ini merupakan suatu anugerah dan kenikmatan yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Oleh karena itu, sudah selayaknya kita sebagai warga Negara Indonesia  untuk menghormati dan menghargai atas jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur di medan perang untuk kemerdekaan bangsa ini.        Bicara tentang kemerdekaan yang baru saja kita rayakan, tentu sudah menjadi pemandangan yang sangat umum ketika dihari perayaan kemerdekaan tersebut, hampir disetiap daerah mulai dari lingkungan RT, RW, Kelurahahan, Kecamatan hingga tingkat Nasional, banyak digelar berbagai jenis perlombaan. Mulai dari perlombaan tradisional seperti lomba makan kerupuk, balap karung, memasukan paku ke dalam botol dan lomba-lomba lain yang bernuansa 17 Agustusan. Tapi dari keseluruhan perlombaan tersebut, bisa dipastikan bahwa yang menjadi puncak acara lomba adalah Panjat Pinang.        Perlombaan panjat pinang memiliki makna untuk saling bahu membahu dan go

Pesona Alam Bukit Sihopit parnabolon (Gajah Bobok), Tanah Karo

Gambar
Sumatera Utara sebagai salah satu provinsi di Indonesia dengan potensi alam yang tidak kalah dengan provinsi lainnya. Anak muda Medan tak henti-hentinya meng eksplore  alam Sumatera yang belum terkuak ke publik. Siapa lagi kalau bukan kita masyarakat Sumatera Utara yang membongkar potensi alam Sumatera. Ragam suku budaya memang menjadi khas Indonesia, tak terkecuali Sumatera. Keragaman tersebut tak lantas mencerai-berai masyarakatnya untuk masing-masing menciptakan momen indah di setiap alam baru yang disinggahi. Baru-baru ini muncul kembali destinasi wisata yang sedang ramai disinggahi yakni Bukit Gajah Bobok. Berada di atas air terjun Sipiso-piso, tepatnya Kabupaten Karo, Kecamatan Merek, Sumatera Utara. Lokasi yang berada di pelosok, ternyata tidak menjadikan Bukit Gajah Bobok terasingkan dari deretan keindahan favorit Sumatera. Pemandangan alam tepat menghadap hamparan air Danau Toba, menjadikan Bukit Gajah Bobok ramai dikunjungi anak muda. Deretan pegunungan yang mengelili