Gunung Tua,Padang Lawas Utara Potensi wisata Sumatera Utara memang luar biasa, selain alamnya yang begitu indah, di beberapa daerah Sumatera Utara juga memiliki ragam budaya, kuliner dan berbagai artefak peninggalan masa lampau, yang luar biasa dan bernilai sejarah yang tinggi. Di kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) ada sejarah tertulis yang sangat mengag umkan. Orang menyebutnya Candi Bahal di Portibi. Candi yang terletak di kabupaten yang memiliki letak geografis yang meliputi dataran, perbukitan dan pegunungan serta potensi keindahan alamnya, membuat daerah ini kerap menjadi objek kunjungan wisatawan dalam dan mancanegara. Kalau kita berjalan dari pusat kota Gunung Tua, sekitar 15 Km, kita akan sampai ke sebuah desa bernama Desa Bahal. Sekitar 1 km kedepan, kita akan menemukan sungai indah, bernama Sungai Batang Pane. Nah, di pinggiran sungai itulah letak candi peninggalan Hindu Kuno ribuan tahun lalu ini. Ada tiga candi berdekatan disana, namun yang paling uat